Catataninfoku.online --Berikut ini sinopsis dari anime Danjo no Yuujou wa Seiritsu suru? (Iya, Shinai!!) atau yang dikenal juga dengan nama Can a Boy-Girl Friendship Survive?, yang merupakan anime yang didasarkan pada novel ringan yang ditulis oleh Nana Nanana dan diilustrasikan oleh Parum.
Adapun adaptasinya dikerjakan oleh studio J.C. Staff dan dijadwalkan tayang pada 4 April 2025 mendatang.
Anime ini memiliki genre comedy dan romance serta mengusung tema school.
Pemeran anime Can a Boy-Girl Friendship Survive? di antaranya Sayumi Suzushiro sebagai Himari Inuzuka, Kikunosuke Toya sebagai Yuu Natsume, Yuka Nukui sebagai Rion Enomoto, Hisako Kanemoto sebagai Sakura Natsume, Kou Bonkobara sebagai Shinji Makishima, dan Masaaki Mizunaka sebagai Hibari Inuzuka.
Bagi yang ingin menonton anime Can a Boy-Girl Friendship Survive? dapat menyaksikannya di stasiun TV Aniplus Asia, Crunchyroll, dan Bstation.
Sinopsis anime Can a Boy-Girl Friendship Survive?
Can a Boy-Girl Friendship Survive? menceritakan seorang anak laki-laki dan seorang anak perempuan yang menjalin persahabatan seumur hidup di sebuah sekolah pertama di kota kecil. Hubungan keduannya, yang ditakdirikan untuk berbagi mimpi yang sama, telah berlalu dua tahun tanpa adanya perkembangan tertentu.
Himari Inuzuka, seorang gadis periang yang belum menemukan cinta pertamannya, Yuu Natsume, seorang anak laki-laki pecinta tanaman yang menyukai bunga, masih menjalani hari-hari mereka dengan damai sebagai sahabat klub berkebun di tahun kedua sekolah menengah atas.
"Jika Yuu tidak bisa menikah, aku harus bertanggung jawab."
"Aku mengalami masalah sekarang karena setelah Himari mengatakan itu, kakakmu mulai memanggilku 'Kakak iparku!'"
Namun, saat Yuu bertemu kembali dengan cinta pertamannya, hubungan mereka tiba-tiba menjadi tidak sinkron!.Akankah Himari dapat melarikan diri dari teman idealnya sekarang setelah dia menemukan cinta?***